IMPLEMENTASI PROGRAM KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN 6 DALAM KEGIATAN MENINGKATKAN LITERASI DAN NUMERASI SISWA KELAS 8 SMP BHINNEKA KARYA KLEGO 2023
Keywords:
Kampus Mengajar, Mengajar, MKBM, SMP Bhinneka Karya KlegoAbstract
Program Kampus Mengajar merupakan salah satu Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dari Kemendikbud yang memberdayakan para mahasiswa Indonesia untuk dapat belajar dan berkontribusi secara langsung dalam dunia pendidikan, terutama dalam mengembangkan kemampuan literasi dan numerasi peserta didik pada jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah sasaran kampus mengajar berada pada daerah 3T (Tertinggal, Terdepan, dan Terluar). Program ini telah berjalan pada enam angkatan yakni angkatan sebelumnya, Kampus Mengajar Angkatan 1 sampai 5 dan angkatan yang sedang berjalan saat ini yaitu Kampus Mengajar Angkatan 6 (KM6). Mahasiswa yang lolos seleksi dalam program ini ditugaskan pada mitra sekolah yang dipilih oleh pihak penyelenggara program Kampus Mengajar. Adapun sekolah yang menjadi tempat pelaksaan program Kampus Mengajar Angkatan 6 yang telah para mahasiswa lakukan bersama dengan teman-teman mahasiswa lainnya yaitu SMP Bhinneka Karya Klego,Boyolali, Jawa Tengah. Program yang telah dilaksanakan oleh mahasiswa selama penugasan (4 bulan) yaitu program mengajar, program membantu adaptasi teknologi, serta program membantu meningkatkan literasi dan numerasi siswa. Setelah melakukan penugasan Kampus Mengajar Angkatan 6 di SMP Binneka Karya Klego dari 14 Agustus 2023 sampai dengan 02 November 2023, mahasiswa maupun pihak sekolah sama-sama mendapatkan banyak manfaat dari program ini. Mahasiswa mendapat banyak sekali pengalaman secara langsung di lapangan, baik saat kegiatan pembelajaran dan juga saat menyusun program bersama teman sejawat yang berbeda kampus serta jurusan. Sedangkan pihak sekolah penempatan mengaku banyak terbantu dengan kehadiran mahasiswa, baik dalam bidang program mengajar, membantu adaptasi teknologi, dan membantu meningkatkan literasi dan numerasi siswa.